12/08/15

Fungsi Knob Pada Amplifier Bass


               

Seringkali posisi pemain bass dianggap hanya sebagai pelengkap dalam sebuah band. selain sebagai patner drum dalam membentuk ritme sebuah lagu, bass juga turut memegang peran penting membentuk sound lagu tersebut.

Begitu juga dengan amplifier bass meskipun knobnya tidak sebanyak amplifier gitar melody, namun ternyata gampang gampang susah mencari sound yang ideal.

Berikut ini fungsi knob pada amplifier bass semoga bisa bermanfaat.

GAIN / BOOST
penambah power untuk keseluruhan bass, midle, treble efeknya sound jadi tajam.

BASS
Menambahkan / mengurangi frekuensi rendah.

MID LOW
Mengubah efek low, efek low terasa didepan jika ditambah dan terasa di belakang jika dikurangi.

MID HIGH
Sama seperti mid low namun berlaku untuk treble.

Treble
Menambahkan sound lebih kualitas / suara tinggi / tajam.

MASTER
Menambah / mengurangi volume keseluruhan.

Presence
Seperti gain / booster kusus untuk treble.

COUNTOUR
Menempatkan posisi frekuensi antara frekuensi terendah dan frekuensi tertinggi.

PRE / POST EQ BUTTON
Untuk mendengarkan suara sebelum atau sesudah di-equalizer.

Ketika suara sound bass kurang keras jangan dibiasakan menambahkan pada knob gain, hal ini akan mengakibatkan sound jadi pecah.

Bila amplifier ada model equaliser grafis maka jumlah equalizer tersebut bagi saja dengan 3 atau 4 kalau bisa dibagi 4 yaitu bass, mid low, mid kualitas, treble.

Pada dasarnya sound bass berasal dari karakter instrumen bass itu sendiri. Jangan sampai terbalik, karena fungsi amplifier hanya mengamplifikasi atau memperkuat sound dasar pada gitar bass.

Semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar