21/08/15

Fungsi Input Mixer Audio


               

Halo sob!
Kali ini ane mau membahas fungsi knob dan fungsi input mixer audioArti bahasa ini ane dapat dari penjelasan temen yang sound engenering, tidak mudah memang untuk mengartikan kedalam bahasa audio.

Paling tidak bisa untuk sedikit memahami artinya dalam bahasa audio. Kalau ada yang salah, mohon di maafkan

Berikut sebagian dari arti dan fungsinya

MODUL INPUT
Tempat sinyal awal sebelum mereka diolah lagi. Terdiri dari line mic & line level

    a) LINE MICROPHONE
Tempat awal sinyal suara
(Conector XLR atau 1/4 'jack)

    b) LINE LEVEL
Input untuk sinyal tinggi (MP3 player, komputer).

+ 48 BUTTON / PHANTOM POWER
Tombol untuk mengaktifkan / menambahkan arus / sinyal mic kondensor

- PAD BUTTON
Tombol yang ada di tiap chanel. Fungsinya untuk menurunkan sinyal yang kelewat tinggi. Biasanya sering di gunakan pada line level bass.

- PADS / ATTENUATORS
tombol yang memotong sinyal mikrofon agar tidak peak, biasanya 20 db. Hal ini diperlukan ketika mic dekat dengan instument lainnya

- SACLAR MIC
memungkinkan Anda untuk memilih salah satu mikrofon atau sinyal dari patch

- TRIM
menyesuaikan / memotong sinyal yang datang dari mic preamp

- PFL / AFL
Untuk mendengarkan output sinyal lewat headphone

- MUTE / CHANEL ON
Switch untuk menonaktifkan sinyal

- CHANELL METER
Untuk melihat sinyal yang berlebihan (dalam bentuk LED)

- CHANELL ASSIGN
Untuk memilih sinyal mana yang akan di kirim ke group

- ROUTING DIRECT
Untuk memilah sinyal yang akan dikirim ke kelompok chanell misalnya backing vokal dikirim ke kelompok / subgrup chanel 1,3,5,7 atau 2,4,6,8. Menggunakan kelompok juga memfasilitasi kelompok untuk menggunakan satu prosesor (misalnya kompresor atau noise gate) saja.

- CHANELL OUTPUT LEVEL
Sinyal akhir setelah melalui beberapa proses sebelum dikirim ke output utama.

- EFFECT SEND
Input untuk effect eksternal, misalnya reverb, chorus, flangger etc.

- MONITOR SEND
Tempat untuk mengirim sinyal ke monitor panggung

- AUX RETURN
Tempat untuk tambahan effect kembali. Pada mixer besar ada tombol routing pada tiap chanell yang akan melanjutkan ke saluran utama. Namun pada mixer kecil langsung dikirim ke sistem utama secara permanen menggunakan tombol tunggal atau fader.

- MASTER GROUP
Disamping kelompok memiliki sendiri Output dari mixer, juga memiliki sebuah tombol yang memungkinkan output yang akan dikirim sistem utama

- MAIN FADER
Tempat untuk mengontrol output stereo.

- MONO SUB / SUB OUT
Beberapa mixer memiliki fader terpisah yang menyediakan output mono tambahan (independen) biasanya untuk kontrol tingkat sub-bass.

- HEADPHONE / MONITOR
Tempat untuk mendengarkan suara sound lewat headphone, biasanya dekat di tombol master. Mixer besar biasanya memiliki output yang terpisah agar sound engenering bisa mendengarkan melalui loudspeaker yang terpisah.

- VCA FADER
Tempat fader untuk mengontrol tiap chanel atau kelompok

- ASSIGN
Tombol untuk menyeleksi sinyal yang akan dikirim ke kelompok / grup

- TALKBACK SECTION
Tempat mic condenser untuk mengirim sinyal audio suara ke alat rekam

- BUSS / TAPE SWITCH
Berfungsi mengirim sinyal ke sub kelompok monitor.

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar