25/01/17

Amplifier gitar mati atau tidak bersuara coba cek ini




Mungkin pernah suatu ketika mengalami tiba tiba amplifier gitar mati mendadak tidak bisa hidup atau bisa hidup tapi tidak bisa bersuara ? Namun setelah diperiksa kabel jack speaker yang menghubungkan antara amplifier ( kalau model head ) dengan kabinet speaker ternyata kondisinya masih baik, lalu what is wrong ?

Kalau mengalami kondisi ini jangan terburu buru membawa ke service centre atau lebih parah lagi punya keinginan untuk dijual dengan asumsi " lumrah rusak karena sudah dipakai bertahun tahun memang sudah waktunya diganti yang baru, karena semua tidak ada yang abadi " wah wah !!

Semua pabrikan sudah membekali protection tools pencegahan untuk kondisi yang terlalu over. Misalnya voltase ketinggian atau pada waktu pertama menyalakan amplifier posisi knob volume sudah terbuka sehingga menimbulkan bunyi " jdak " yang keras, disinilah peran sekering sangat vital.

Biasanya pada amplifier gitar yang built up terdapat lebih dari 1 sekering yang masing masing sekering fungsi protectionnya berbeda beda misalnya seperti pada amplifier merk laney ( hanya sekedar contoh bukan promosi merk ) sekering yang berada dibelakang luar berfungsi sebagai perlindungan untuk voltase, sedang di bagian dalam terdapat 2 sekering untuk power amp dan pre amp.

Cara mengganti sekering juga cukup mudah apalagi harganya juga sangat murah, jadi kalau amplifier gitar mengalami trouble sebelum dibawa ke service centre alangkah baiknya kalau diperiksa dulu kondisi sekeringnya.

Semoga bermanfaat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar